September 29, 2009 – 20:26
Kategori Berita Terkini, Daerah
CIREBON (Pos Kota) – Kabupaten Cirebon dinilai masih banyak murid kelas 1 tingkat SD dan SMP yang berawal dari keluarga miskin. Untuk itulah Pemerintah provinsi Jawa Barat (Pemprop Jabar) dalam waktu dekat akan mengucurkan bantuan sekitar Rp 641 juta.
“Dana itu nantinya diperuntukan bagi pengadaaan seragam sekolah untuk kelas I tingkat SD dan SMP,” kata Drs Dudung Mulyana, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Cirebon, Selasa (29/9).
Dijelaskan, dalam pelaksanaannya nanti, setiap siswa akan mendapatkan jatah satu seragam sekolah, dan didakui sejauh ini memang masih banyak siswa sekolah yang berasal dari keluarga miskin. Karena itu, adanya kucuran dana untuk seragam sekolah tersebut sangat membantu sekali.
Dalam kesempatan itu, Dudung meminta agar pihak sekolah dapat menggunakan dana bantuan ini dengan sebaik-baiknya. Dudung pun mewanti-wanti pihak sekolah menggunakan dana itu sesuai dengan peruntukannya, dan tidak digunakan bagi keperluan.
“Jika ada penyimpangan kami pun akan memberikan tindakan tegas,” kata Dudung seraya menambahkan hingga kini pihaknya masih melaukan pendataan mengenai jumlah siswa disetiap sekolah yang bakal menerima dana ini. (darman/dms)
Sumber: http://www.poskota.co.id/berita-terkini/2009/09/29/seragam-sekolah-untuk-siswa-miskin-di-kab-cirebon