Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Kesehatan UIN Alauddin Makassar menggelar aksi menolak mahasiswa baru tahun 2012, Rabu (23/05/2012).
Mereka menolak maba 2012 dengan alasan fasilitas kampus tidak kondusif dan efektif.
Aliansi Mahasiswa yang terdiri dari mahasiswa Jurusan Keperawatan, Farmasi, dan Kesehatan Masyarakat ini menggelar aksinya di depan gedung Fakultas Ilmu Kesehatan UIN Alauddin Makassar dan dilanjutkan di depan Gedung Rektorat UIN Alauddin Makassar.
Ditemui setelah aksi yang berlangsung sekitar 3 jam ini, Hasriadi sebagai salah satu koordinator lapangan aksi mahasiswa dari Jurusan Farmasi ini mengatakan bahwa aksi yang dilakukannya adalah aksi damai dalam rangka perbaikan Fakultas Ilmu Kesehatan kedepannya.
“Aksi yang kami lakukan ini adalah aksi damai dan aksi yang benar karena begitulah realitas yang terjadi sekarang. Mahasiswa saling berebutan ruang kuliah, belum lagi kondisi ruang kuliah yang panas, dan lain-lain”, ujar ketua HMJ Farmasi UIN Alauddin Makassar.(*)
Berikut beberapa tuntutan Aliansi Mahasiswa Fakultas Ilmu Kesehatan UIN Alauddin :
1. Menolak calon mahasiswa baru 2012 yang memilih jurusan yang ada di Fakultas Ilmu Kesehatan, dan yang akan melanjutkan studinya di Fakultas Ilmu Kesehatan, dengan melihat kondisi gedung perkuliahan saat ini yang sangat minim dan tidak memadai.
2. Melengkapi fasilitas-fasilitas yang selayaknya digunakan dan dirasakan oleh mahasiswa Fakultas Ilmu Kesehatan yang notabenenya memiliki SPP termahal diantara Fakulatas yang lain di UIN Alauddin Makassar.
3. Penjelasan mengenai status Kartu Rencana Studi yang sebenarnya yang ada di Fakultas Ilmu Kesehatan.
4. Profesionalisme seorang dosen dalam menjalankan tugas dan kewajibannya sebagai pendidik.(*)
Penulis : Abdul Azis
Editor : Ridwan Putra
http://makassar.tribunnews.com/2012/05/23/mahasiswa-kesehatan-uin-tolak-maba-2012