Universitas Bosowa (Unibos) 45 Makassar terus berupaya melakukan pembenahan dalam rangka peningkatan kualitas, salah satunya dengan mulai menerapkan sistem online pada pengurusan Kartu Rencana Studi (KRS) mahasiswa.
Beberapa waktu lalu, Unibos 45 Makassar pun telah menggelar pelatihan bagi staf akademik dari seluruh fakultas. Tujuan pelatihan tersebut untuk memberikan pemahaman kepada mereka dalam pelaksanaan sistem KRS online nantinya.
“Sistem KRS online akan mulai diterapkan pada semester di tahun akadmeik 2015/2016,”kata Ketua Badan Sistem Informasi Unibos, Jaja Jamaluddin, Rabu (15/7/2015).
Jaja menjelaskan, pemberlakuan sistem KRS online tersebut juga bertujuan melakukan penataan tersistematis terhadap mahasiswa program sarjana dan magister, pengaturan jadwal pengisian KRS mahasiswa.
Pemberlakuan KRS online ini semuanya terpusat di bagian Sistem Informasi Akadeik dan dapat diakses melalui laman www.univ45.ac.id.
Sistem Informasi Akademik tersebut juga dapat menjadi jembatan bagi dosen untuk memantau perkuliahan dan penilaian mahasiswa. Sehingga melalui sistem ini, pendataan segala proses akademik yang diteruskan ke feeder Dikti dapat lebih mudah dilakukan.
http://makassar.tribunnews.com/2015/07/15/benahi-sistem-unibos-berlakukan-krs-online